Ini Pengurus Forum Penyelamatan Danau Lut Tawar Yang Baru

Forum PDLT

Takengon | Lintas Gayo – Pendiri Forum Penyelamatan Danau Lut Tawar (FPDLT) akhirnya merekontruksi kepengurusan dengan menunjuk Ir. Djumhur Abubakar sebagai Sekretaris Jendral (Sekjend) dan membentuk Badan Harian yang beranggotakan kalangan muda pecinta lingkungan dan pemerhati Danau Lut Tawar.

Rapat yang dihadiri oleh aktifis lingkungan dan pemerhati Danau Lut Tawar yang dilaksanakan di cafe Batas Kota Takengon sabtu (13/4) berjalan dengan alot dengan berbagai usulan,  bahkan ada usul untuk di bubarkan serta banyak juga mengupayakan diselamatkan untuk penyelamatan Danau Lut Tawar, akhirnya hasil rapat menemukan formula yang tepat.

Pada format pengurusan sebelumnya sangat sulit dijalankan roda organisasi dengan mekanisme Sekjend sebagai terminal untuk melaksanakan kegiatan penuh dengan pertimbangan dan koordinasi dengan devis yang ada sehingga menunggu proses lama ungkap Subhandy yang sebelumnya menjabat sebagai Sekjen FPDLT priode 2011 s/d 2013. Dengan adanya format baru ini kita berharap kedepanya organisasi yang kita cintai dan banggakan bisa berjalan lebih baik kedepanya.

Hasil rapat atau musyawarah pendiri yang dibacakan Win Ruhdi Bhatin disepakati membentuk badan harian serta menunjuk Sekjen ditempati Ir. Djumhur Abubakar.
Sedangkan untuk Ketua Badan Pelaksana Harian FPDLT dipercayakan kepada Sunardi Gurtiawan, BS pada posisi sekretaris Mahyudin dan Bendahara Mailida Sulaiman dibantu dengan dua bidang yakni Bidang Data dan Dokumentasi, Bidang Administari dan Keuangan serta dalam waktu dekat akan memperbaharui Akte Pendirian FPDLT yang sudah ada.

Sedangkan sebagai Koordinator masing- masing Divisi adalah Hutan dan Lingkungan ditempati Herman Syah Putra, Divisi Bioekologi Perairan  dipercayakan Iwan Hasri, Devisi  Kampaye  Iwan Bahgia, Divisi Sosial Budaya ditunjuk Muhlis Muhdan Bintang, Divisi Kebijakan Publik Zam-Zam Mubarak, serta Divisi Hubungan Antar Lembaga dikoordinatori oleh Win Rahman Elmajidi dan dalam pertemuan yang akan datang akan melengkapi keanggotaanya serta mempersiapkan proses pengukuhan kepengurusan FPDLT.

Untuk kepengurusan yang lama akan menjadi dewan pakar ditambah dengan sosok yang lainya dengan kriteria peduli dan aktif memperhatikan Danau Lut Tawar, menyangkut dengan devisi tidak ada perubahan namun sebagai koordinator muncul sosok muda yang berharap dapat mencurahkan fikiran dan tenaga untuk menjalankan roda organiasi, ungkap Win Ruhdi Bathin.

Pada Rapat  tersebut hanya tiga orang pendiri yang berhalangan hadir yakni Syirajuddin, AB, Khalisuddin, Yusradi Usman Al Gayoni, sedangan pendiri yang hadir Ir. Win Ruhdi Bathin, Ir. Djumhur Abubakar, Munawardi, Azani SE, Zumara Wihni Kutarga dan Tuan Abarar Syarif, yang mengartikan sudah memenuhi kurum untuk membetuk atau merekontruksi kepengurusan Forum Penyelamatan Danau Lut Tawar, ujar Win Ruhdi Bhatin.

Sementara itu Sekjend FPDLT yang Baru Ir. Djumhur Abubakar berharap dalam kepengurusan baru ini untuk dapat meningkatkan koordinasi maupun komunikasi untuk menghindari miskomunikasi ataupun permasalahan-permasalahan seperti yang terjadi selama ini, untuk menghadapi kegiatan yang akan datang Djumhur akan meminta Job Discription dari masing-masing Devisi dan Pengurus harian berupa rencana kerja serta rencana aksi dserta akan kita lakukan monitoring evaluasi pada proses selanjutnya.(Zan.KG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

3,627 comments