Nurjaman Center: SBY Tidak Konsisten, Pilih Kepala Daerah Oleh DPRD

Jakarta | Lintas Gayo – Direktur Eksekutif Nurjamana Center for Indonesian Demokrasi (NCID), Jajat Nurjaman mengkritik sikap Presiden SBY yang mendukung pemilihan kepala daerah langsung oleh rakyat. Pasalnya, sejak awal yang mengajukan pemilihan kepala daerah dipilih oleh DPRD merupakan usulan dari kemendagri yang merupakan bagian dari kabinet SBY-Boediono.

“Bukannya menteri adalah pembantu presiden yang dipilih atas hak preogatifnya  sebagai Presiden. Bagaimana mungkin urusan sebesar ini SBY tidak mengetahuinya sejak awal, atau jangan-jangan ada deal –deal politik lain antara SBY sebagai ketum Demokrat dengan partai pendukung Joko-JK” ujar Jajat.

Jajat menilai sikap SBY dan partai Demokrat yang tidak konsisten akan apa yang telah dilakukannya merupakan cerminan tidak baik menjelang masa akhir pemerintahan SBY-Boediono. Padahal, SBY sendiri merupakan sosok presiden yang matang akan setiap keputusan yang akan diambilnya.

Sebelumnya, juru bicara Presiden Julian Aldrin Pasha mengungkapkan, Presiden Susilo Bambang Yudoyono mendukung pelaksanaan pemilihan kepala daerah secara langsung. Namun, Presiden meminta agar ekses negative dari pelaksanaan pilkada langsung diminimalisasi. (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.