Polres Bener Meriah Gelar Apel Pasukan Operasi Lilin Seulawah 2020

Redelong| lintasgayo.com – Dalam rangka memberikan pelayanan dan pengamanan libur natal dan tahun baru 2021, jajaran Polres dan Pemerintah gelar apel pasukan operasi lilin yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.

Kegiatan apel tersebut juga diikuti dari anggota TNI, personil Polres, Brimob, Subdenpom IM/1-7 BM, Dishub, Satpol PP dan WH, Damkar, Satpol PP, PSC 119 dan Intansi terkait lainnya, apel dilaksanakan di halaman Polres, Pante Raya, Kecamatan Wih Pesam. Senin 21/12/2020.

Sekretaris Daerah, Drs. Haili Yoga, M. Si, yang bertindak sebagai inspektur upacara dalam kesempatan tersebut membacakan amanat tertulis dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Aziz, M.Si. operasi lilin ini akan berlangsung selama 15 hari mulai 21 desember 2020 sampai 4 januari 2021.

Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya, S.IK melalui Kabag Ops AKP Syabirin, SH, M.Si menyampaikan apel ini bertujuan untuk mengecek kesiapsiagaan personil, sarana dan prasarana yang di butuhkan dalam memberikan pelayanan dan pengamanan terhadap masyarakat yang melaksanakan libur natal dan tahun baru.

“Kita berharap mudah mudahan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kabupaten Bener Meriah menjelang pergantian tahun tetap dalam keadaan kondusif,” Sebut Syabirin.

Dalam apel gelar pasukan ini kata Syabirin sepanjang operasi ini akan melibatkan TNI, Polri, Senkom, Dishub, BPBD dan Satpol PP.

Tampak hadir Kapolres AKBP Siswoyo Adi Wijaya, S.IK, Dandim 0119/BM Letkol Inf. Valyan Tatyunis, ketua pengadilan Purwaningsih,SHI, Kajari Agus Suroto, SH. MH, Subdenpom IM 1-7 Lettu Cpm Romy Irawan, SH, Danki Brimob Kompi 3 Yon B Pelopor Iptu M. Yhsan Satianul Asba, Kadishub Abdul Gani, SP, M.Si, Kasatpol PP dan WH Ir. Mahmuddin, Kabag Humas dan Protokol Hasyimi IB, S.KM, M.Kes serta undangan lainnya. (Putra Mandala)

Comments are closed.