Istri Muzakir Manaf Akan Hadiri “Service Hati” Forum H2 di Takengon

Takengon | Lintas Gayo – Istri Wakil Gubernur  terpilih Muzakir Manaf,  Siti Rosita SE, menyatakan dirinya siap menghadiri  kegiatan service hati yang digelar forum Hablulminallah Hablulminnas (H2)  di Cafe Wahana Apresiasi (wapres) Takengon, Kamis 21 Juni 2012, pukul  14.00 WIB. Siti Rosita sekaligus akan menyampaikan apresiasi pada forum ibu-ibu muda di Takengon tersebut.

“Alhamdulillah,kita sangat mendukung kegiatan yang punya relevansi membangun potensi perempuan di Gayo khususnya, dan Aceh secara umum,” kaka Siti Rosita yang akrab disapa Kiki Mualem saat ditemui di Banda Aceh,  selasa 12 Juni 2012.

Dikatakan Kiki, dirinya sangat berharap forum H2  yang digagas beberapa ibu muda di Takengon itu bisa menjadi jembatan pembangunan yang bermula dari rumah, tanpa menurunkan nilai-bilai budaya  tetapi justru memperkuat konsep pembangunan itu sendiri. “Perempuan harus konsisten dengan kodratnya, yakni berperan aktif membantu kemajuan – kemajuan Aceh, minimal membangun keluarga dan kemajuan lingkungannya,” jelas Kiki Mualem.

Koordinator H2 Fitrie Rupawan mengatakan, dirinya merasa  tersanjung dengan kehadiran Kiki Mualem, setidaknya dapat memotivasi  H2  menjalankan aktifitasnya sebagai forum perempuan dengan pendekatan Psikologi, budaya,dan keluarga. Kata Fitrie,  forum H2  sengaja dibentuk untuk membangun kepribadian  di kalangan perempuan yang ideal di Gayo. “Alhamdulillah, kehadiran Ibu Kiki Mualem pas pertemuan ketiga H2  dengan kajian  “Pribadi Berkualitas” yang akan sampaikan Master Psikologi Wahyuni, M.Psi, Psikolog  yang juga sebagai Pembina di H2,” kata Fitrie.

Forum H2 merupakan sebuah wadah  bagi kaum ibu muda yang ingin mendalami motivasi dalam dirinya, serta mengenali potensi yang dia miliki. Forum ini lebih mengendalikan “hati” sebagai perempuan sehingga disebut kegiatan “Service Hati”. Melawan ketidakstabilan diri dengan bekerja dan berkarya, setidaknya untuk keperluan didalamrumah tangga. H2 terbuka buat siapa saja, dan  sekarang sedikitnya telah memiliki 50-an anggota,dan diharapkan akan terus bergabung kaum ibu lainnya.

Kegiatan H2 digelar 2 kali dalam sebulan khusus hari Sabtu  sore. Sebelumnya pada pertemuan pertama H2 mengkaji soal keluarga berkualitas,dan pertemuan kedua tema kajian “Memaknai Cinta”  yang berada di sekitar kita,seperti Cinta pada keluarga,Lingkungan, dan orang-orangterdekat. Pada pertemuan ketiga akan dikaji “pribadi berkualitas”.

“Forum ini terbuka buat siapapun, terutama bagi kaum ibu yang mengingini perubahan pribadi dalam dirinya, dari pribadi High class menuju pribadi yangberkualitas bagi orang lain,” jelas Fitrie Rupawan.

Kegiatan H2 direncanakan turut diisi seniman Nasional yang biasa disapa “Tukang Cerita”  Monolog Agus PMTOH. Kehadiran Agus PMTOH di Takengon selain mengisi kegiatan “Service Hati”juga berencana akan melakukan survey lokasi untuk pembuatan film layar lebar di Gayo. (Khalis)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.