Takengon | Lintas Gayo – Dua puluhan sanggar seni unjuk kebolehan di pentas seni budaya Lut Tawar yang mulai digelar hari ini, Jum’at 24 Mei 2013 menggelar lomba Tari Tradisi Gayo dan Tari Kreasi di gedung Gentala Takengon.
Event yang digagas Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Aceh Tengah tersebut merupakan rangkaian Festival Danau Lut Tawar 2013 diikuti dengan antusias oleh peserta yang hadir dari berbagai penjuru kabupaten penghasil kopi tersebut.
Menurut salah seorang peserta dari sanggar Nunang Antara, Ana, keikutsertaan sanggarnya karena sangat langka event seperti itu. Jika pun ada hanya untuk tingkat pelajar dan peserta diminta dari sekolah-sekolah.
“Kami sangat ingin uji kemampuan berseni tari dari sanggar yang kami bina selama ini. terlebih para juri yang dihadirkan panitia sangat refresentatif,” kata Ana bersemangat.
Untuk hasil penilaian dari tim Juri yang beranggotakan Anton Sabang, Ana Kobat dan Ibrahim Kadir ini akan diumumkan Sabtu, 25 Mei 2013 malam berbarengan dengan acara Malam Apreasiasi Karya Seniman Gayo To’et yang dilangsung di gedung Gentala Takengon.
Sementara untuk jenis perlombaan lainnya, malam ini dilombakan Teater Rakyat. Besok Sabtu 25 Mei 2013 pukul 09.00 dilombakan Musik Kreasi, Musik Tradisi dan Musikalisasi Puisi bertempat di gedung yang sama. Untuk lomba Lukis anak-anak, remaja dan dewasa dilombakan di halaman parkir cold storage mulai pukul 09.00 sampai 18.00 Wib. (Kha A Zaghlul)