Takengen | Lintas Gayo – Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Kab. Aceh Tengah beserta Ormas lainnya seperti Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Aceh Tengah, Lembaga Dakwah Kampus Simahtuah STAIN Gajah Putih Takengon (LDK Simahtuah), Asosiasi Siswa Islam (As-Salam), Forun Ikhwah Rantau Aceh Tengah Bener Meriah (FIKRAH), Remaja Mesjid Agung Ruhama’ (RMJ), akan melakukan aksi damai dan penggalangan dana pada hari Kamis 17 Juli 2014. Aksi ini dilakukan untuk membantu korban akibat serangan militer Israel terhadap penduduk sipil Palestina khususnya penduduk sipil Jalur Gaza. Aksi serangan biadab Israel ini sangat tidak manusiawi karena yang menjadi target mereka adalah anak – anak dan wanita sipil dimana mereka tidak memiliki senjata.
Penolakan Israel untuk melakukan gencatan senjata dengan pihak pejuang Palestina hal ini menunjukkan sikap pengecut Israel mereka dengan menjadikan anak – anak dan wanita menjadi target serangan mereka. Tujuan serangan mereka tidak lain untuk memusnahkan penduduk Gaza sampai ke generasi yang baru lahir dan kanak- kanak, agar tidak ada lagi pertumbuhan penduduk di Palestina. Hal ini merupakan rencana busuk Israel untuk mengusai Palestina secara keseluruhan.
Ketua KNRP Kab. Aceh Tengah Rachmat Jayadikarta, SE meyampaikan bahwa aksi yang dilakukan pada Kamis 17 / 7 / 2014 adalah aksi untuk mengutuk agresi militer Israel dan menghimbau seluruh Negara Muslim di dunia membantu untuk menghentikan serangan Israel terhadap penduduk Jalur Gaza, dengan berbagai upaya diplomasi bahkan upaya militer jika pemimpin negara – negara muslim memiliki keberanian. Palestina adalah tanah kaum Muslimin seluruh Dunia tempat Masjidil Aqsha Berada.
Aksi ini juga sebagai bentuk dukungan terhadap perjuangan rakyat Palestina dari Penjajah Israel. Penggalangan dana juga dilakukan pada saat aksi dengan tujuan untuk membantu korban jiwa, korban luka dan obat – obatan. Aksi penggalangan dana yang dilakukan oleh KNRP Kab. Aceh Tengah terus berlangsung pada bulan Ramadhan ini ; Dana tersebut akan dikumpulkan ke KNRP Pusat di Jakarta. Setelah dana terkumpul dari berbagai aksi KNRP di berbagai daerah seluruh Indonesia dana tersebut akan disalurkan ke Palestina pada akhir Ramadhan ini oleh Perwakilan KNRP Pusat. Penggalangan dana oleh KNRP seluruh daerah di Indonesia sudah ke sekian kalinya dilakukan dan sudah banyak membantu meringankan penderitaan Rakyat Palestina. (JW/Zuniarni)