Takengen | Lintas Gayo – Menikmati kopi Arabika Gayo, bukan hal langka dinegeri putri pukes dataran tinggi gayo apalagi debarengi penyajian pergelaran kerajinan serta perpaduan seni budaya gayo.
Hal ini yang akan dilaksanakan oleh pemuda kampung Bebesen Kabupaten Aceh Tengah, dengan mengelar kegiatan Bebesen Coffee And Art yang akan dilaksanakan pada tanggal 4 Nopember 2017 di Kampung Bebesen Aceh Tengah.
Ketua Panitia Penyelanggara Alfantara menyampaikan bahawa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kekompakan dan silatururahmi masyarakat bebesen pada khususnya dan masyarakat Takengen pada umumnya melalui seni dan kopi.
“Kegiatan ini mengambil tema seribu cangkir untuk negeri, dengan tujuan menjalan silaturahmi antar penduduk melalui seni dan Kopi, serta dapat melestarikan budaya gayo bernuansa Islami”
Rakangkian kegiatan berupa pentas seni, pembacaan puisi dan diakhiri didong sapari anatara kabinet bebsen dan kemara bujang. Lanjut Alfantara
Dijelakan Alfantara berkembangnya kopi dan Kerawang Gayo membuat kreatifitas pemuda bebesen perlu mendapat penyaluran bakat serta menghasilkan usaha bermanfaat, dengan harapan kegiatan ini juga bisa menjadi agenda disetiap tahunnya.(Imran/LG010)