Banda Aceh | Lintas Gayo – Setelah sebelumnya pada tahap 1 sejumlah balonbup/wabup asal Gayo (Aceh Tengah, Bener Meriah dan Gayo Lues) menjalani tes kesehatan sebagai salah satu syarat untuk maju ke Pemilukada, Sabtu (22/10/2011) sejumlah kandidat juga menjalani tes yang berlangsung di RSU Zainal Abidin Banda Aceh tersebut.
Dari yang dijadwalkan Sabtu (22/10/2011) diantaranya dari Aceh Tengah Ir. Nasaruddin, M.M, Drs. H.M. Rasyidin Sali, M.M, Fajaruddin, S.T, Ir. H.A. Wahab Daud dan H. Sugeng, S.T.
Dari amatan Lintas Gayo, salah satu kandidat dari Aceh Tengah, Ir. H.A. Wahab Daud tidak hadir saat tes kesehatan tersebut. Kabarnya balonbup tersebut sedang berada di tanah suci Mekkah menunaikan ibadah haji. Belum diperoleh informasi apakah yang bersangkutan mendapat dispensasi untuk tes kesehatan ini.
Sementara dari kabupaten Bener Meriah, tampak satu pasangan Balonbup/Wabup mengikuti tes tersebut yakni pasangan Ruslan Abd. Gani dan Rusli M. Saleh.
Informasinya, untuk kandidat kepala daerah yang belum menjalani tes kesehatan ini akan dilakukan Minggu (23/10/2011) dan berakhir pada 30 Oktober 2011 mendatang. (Miko)