Monitoring dan Evaluasi Madrasah, Hamdan Sekaligus Tinjau Penanaman Pohon Durian Wakaf

Redelong | Lintasgayo.com – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah Drs H Hamdan MA bersama Kasi Bimas Islam Drs H Sahirman dan Penyelenggara Zakat dan Wakaf Hasbiallah ZA S Ag melakukan monitoring dan evaluasi, Kamis, 24/09/2020.

Adapun lokasi monitoring pada hari ini di beberapa lokasi tepatnya di MIS, MTS dan KUA di wilayah Kecamatan Pintu Rime Gayo, Kabupaten Bener Meriah.

Selain melakukan Monev, Kakankemenag Drs H Hamdan MA menyempatkan melihat tanaman durian wakaf yang beberapa bulan yang lalu di tanam bersama ASN KUA Setempat.

“Alhamdulillah, durian wakaf yang kita tanam tumbuh dengan baik, Insya Allah nantinya akan tumbuh dengan subur dan hasil nya bisa kita rasakan bersama ASN den masyarakat sekitar,” tutur Hamdan. (ZR/FG)

Comments are closed.