Aceh Raih Empat Gelar Juara PTK PAUDNI Tingkat Nasional

Banda Aceh | Lintas Gayo – Provinsi Aceh mengukir sejarah baru. Provinsi paling ujung barat Sumatera ini berhasil meraih empat juara pada lomba Pendidik dan Tenaga  Kependidikan-Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (PTK-PAUDNI) berprestasi tingkat nasional yang berlangsung sejak 9-14 Agustus di hotel Grand Panghegar Bandung. 

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini (Dirjen-PAUDNI) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Kepulangan Pendidik dan Tenaga  Kependidikan-Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (PTK-PAUDNI), disambut Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Anas M. Adam, M.Pd, Kasi Tenaga Teknis Bidang Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Ismirawandi, Kepala UPTD BPKB Aceh, Zulkifli, Kamis, 21/8, diruang kerjanya.

Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Anas M. Adam, M.Pd, mengatakan, ia sangat bangga atas prestasi yang diraih kelompok PAUDNI dengan hasil menggembirakan. 

“Ini semua merupakan buah hasil dari pelatihan-pelatihan yang kita selenggarakan selama ini.Sehingga, menunjukkan bahwa pelatihan sangat diperlukan oleh para guru hingga dapat berprestasi ditingkat nasional.Disamping itu kita harapkan bisa membawa efek pembelajaran serta menjadi contoh bagi guru yang lainnya,”ujar Anas M. Adam.

Menurutnya, belakangan prestasi demikian hanya mampu diraih oleh kalangan siswa.Namun, dengan adanya prestasi dari guru, menunjukkan peningkatan kualitasnya sudah seimbang.
“Kontribusi guru dan anak sudah semakin membaik.Prestasi siswa diiringi oleh tenaga kependidikan, sudah seimbang untuk memperoleh kualitas,” tuturnya. 

Selain itu ia juga menyebutkan, untuk meningkatkan sumberdaya manusia terhadap tenaga kependidikan, Pemerintah Aceh dipastikan bakal mengirimkan sebanya seratusan orang guru ke Malaysia, pada bulan oktober nanti. 

“Kita berencana untuk mengirimkan 150 orang guru dan kepala sekolah Malaysia pada bulan oktober nanti selama dua minggu.Jadi, ada dari kepala sekolah SD, SMP dan SMA serta guru-guru berprestasi lainnya,” sebut dia.

Dalam kegiatan itu, katanya lagi, Dirjen PAUDNI Kemendikbud memperlombakan sebanyak 15 cabang mata lomba, meliputi pendidik PAUD, pengelola PAUD, kepala SKB, pamong belajar SKB, penilik PLS, pengelola PKBM, pengelola TBM, tutor keaksaraan, pengelola LKP, instruktur elektronika, instruktur otomotif, instruktur tata boga, instruktur tata busana, instruktur rias pengantin, instruktur perhotelan.

“Dari 15 Cabang yang diperlombakan, Aceh mengikuti semua cabang. Alhamdulillah, kali ini kita berhasil mendapatkan dua orang juara III  yaitu untuk jenis  lomba Kepala SKB di raih Mulyana, S.Pd, M.Pd dan lomba instruktur elektronika diraih Khairul Azwar, S.Pd keduanya berasal dari Kabupaten Aceh Besar,” katanya menyebutkan.
Selain itu, sambung dia, provinsi Aceh juga mendapatkan dua orang juara harapan satu dan dua.Untuk jenis lomba Pengelola PAUD diraih Cut Zahara Mutia, S.Pd dan jenis lomba tutor keaksaraan diraih Nurul Fitriana, S.Pd, keduanya berasal dari Kabupaten Aceh Besar.    

“Penyerahan hadiah diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Barat,  Dedi Mizwar, pada sesi acara penutupan lomba.Bagi juara 1, 2 dan 3 diberikan fasilitas khusus untuk mengikuti upacara 17 agustus di istana merdeka,” lanjutnya.

Ia menambahkan, pada 16 September mendatang, pemerintah Aceh akan menggelar Rapat Koordinasi dengan Kabupaten dan Kota se-Aceh.Pertemuan tersebut, sebut dia ikut membicarakan soal pendidikan dengan Kabupaten dan Kota dalam hal ini anggota DPRK terpilih dan Bupati/Walikota, tambahnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.