Siswa SMA Tanam pohon di kaki burni telong

Redelong | Lintas Gayo –  Puluhan siswa Kelas XI IPS2 SMA Negeri 2 Bandar yang bekerjasama dengan Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) wilayah II  yang di fasilitasi oleh Saumill Hakim Meriah,  melakukan gerakan menanam pohon di seputaran kaki Bur Ni Telong (Rabu, 08/11/2017).

Alwin Alfina, fasilitator kegiatan tersebut mengatakan
Kegiatan ini sekaligus mendukung program Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) tentang program tanam 25 Pohon seumur hidup untuk meningkatkan kualitas lingkungan hidup.

“Hutan lindung  adalah kawasan hutan yang telah ditetapkan oleh pemerintah atau kelompok masyarakat tertentu untuk dilindungi, agar fungsi-fungsi ekologisnya—terutama menyangkut tata air dan kesuburan tanah—tetap dapat berjalan dan dinikmati manfaatnya oleh masyarakat di sekitarnya” ujar Alwin.

Sementara Geri al farizi, ketua kelompok siswa SMA Negeri 2 Bandar mengatakan “kami berharap kita memiliki tujuan  yang sama yaitu ingin menumbuh kembangkan budaya menanam pohon khususnya kepada remaja kita sekarang ini, mestinya terbiasa melibatkan diri dalam aktivitas positif”.

sebagai penyumbang Oksigen Terbesar yang telah menjaga keberadaan dan kelangsungan seluruh makhluk yang hidup diseputaran kaki Bur Ni Telong.“pohon adalah penyumbang oksigen yang kita hirup setiap hari untuk kelangsungan hidup. Pohon juga bermanfaat menyimpan air didalam tanah, pohon juga mengurangi polusi udara dan sebagai keindahan lingkungan” Tutup Geri.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut,  Almin Sutoyo, Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Bandar, Ridhani, S.Pd Wali Kelas Siswa dan Hendra Gusrizal anggota KPH Wilayah II Aceh, (Rel/LG 08)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.