Fikrah Banda Aceh Adakan SIMAYO

Mahasiswa yang tergabung dalam Forum Ikhwah Rantau (FIKRAH) Aceh Tengah-Bener Meriah berpose bersama di anjungan Aceh Tengah. Foto: IST
Mahasiswa yang tergabung dalam Forum Ikhwah Rantau (FIKRAH) Aceh Tengah-Bener Meriah berpose bersama di anjungan Aceh Tengah. Foto: Junaidi

Banda Aceh | Lintas Gayo – Forum Ikhwah Rantau (FIKRAH) Aceh Tengah-Bener Meriah, Banda Aceh mengadakan SIMAYO (silaturahmi Mahasiswa Gayo) dengan Tema ”From Organizer To Be A leader” dengan rangkaian acara Talk Show dan City Tour Banda. Dan berkumpul dihalaman depan AAC Dayan Dawod Unsyah, guna menunggu Mobil Untuk berangkat City tour Banda. Darussalam, Banda Aceh. Minggu (19/10/14).

Diseputaran Banda Aceh dan Aceh Besar, FIKRAH (Forum Ikhwah Rantau Aceh Tengah-Bener Meriah) melangsungkan acara SIMAYO (silaturahmi Mahasiswa Gayo) dengan tema “From Organizer To Be A leader” dalam rangka City tour atau jalan-jalan kenegeri yang penuh bersejarah ini.

Kegiatan ini adalah kegiatan untuk mahasiswa/i baru yang berasal dari Daerah asal, khususnya dari Takengon Bener-Meriah dan umumnya untuk mahasiswa seluruh gayo yang ada di Banda Aceh dan Aceh Besar. kegiatan SIMAYO (silaturahmi Mahasiswa Gayo) ini merupakan program tahunan yang selalu dibahas setiap tahun ajaran baru, sehingga sasaran pesertanya ialah Mahasiswa-Mahasiswi Baru.

Pada Sabtu, 18 Oktober 2014 FIKRAH Mengadakan Kegiatan Talk Show sebagai awal dari Rangkaian acara Simayo yang dilaksanakan di Aula Fakultas Tarbiyah B UIN Ar-raniry lantai lantai 2. Yang dihadiri oleh puluhan peserta. Dimana Puluhan peserta lainnya berasla dari Mahasiswa UNSYAH , UIN Ar-Raniry, dan beberapa lainnya berasal dari dari Mahasiswa Universitas lain yang berada di banda Aceh ini.

Dalam hal City tour ini, Kegiatan mulai start dari AAC Dayan Dawud dan dibuka di Taman Syafiatuddin tepatnya di anjungan Aceh Tengah, dengan rangkaian kegiatan yang sederhana dan dihiasi dengan Games-games ala Gayo diantaranya adalah Nulis gerel kampong sesire bersitoren.

Dengan menyinggahi diberbagai tempat-tempat yang terkenal, peserta dan Panitia Simayo FIKRAH (Forum Ikhwah Rantau Aceh Tengah-Bener Meriah) banyak hal yang dapat dipelajari dan diambil hikmahnya dan di hidupkan dalam kepribadian diri sendiri. Sehingga nantinya dapat bermanfaat bagi orang lain juga yaitu dengan menyambung silaturrahmi dan kekelurgaan yang lebih akurat nantinya.

Kegiatan SIMAYO (silaturahmi Mahasiswa Gayo) dalam rangkaian acara City tout FIKRAH(Forum Ikhwah Rantau Aceh Tengah-Bener Meriah) ini lansung ditutupoleh ketua Umum FIKRAH sendiri di pelabuhan kapal laut Ulee Lhee dan acara ini sukses dilaksanakan oleh peserta dan panitia. (Junaidi)

Berita Terkait: #Fikrah

Punya tulisan dalam bentuk puisi, opini, kegiatan, foto dan lainnya silahkan  kirim ke redaksi[at]lintasgayo.com atau lintasgayo[at]yahoo.com untuk dimuat di situs www.lintasgayo.com. Berijin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.