ODP Bener Meriah Turun Menjadi 5 Orang

Redelong| lintasgayo.com – Pusat Koordinasi dan Informasi Covid-19 Kabupaten Bener Meriah kembali merilis jumlah orang dalam pemantauan (ODP) di wilayahnya semakin berkurang menjadi 5 orang.

Wahidi mengatakan, angka itu diperoleh dari hasil posko gugus tugas yang sebelumnya Minggu 19/04/2020 berjumlah 6 Orang pada hari ini Senin 20/04 berkurang 1 orang.

“Sesuai rincian dan Update Laporan Harian Covid-19 Bener Meriah tanggal 20 april 2020 pukul 12.00 wib Total ODP sebelumnya 6 orang,
berkurang 1 orang dari Kecamatan Bandar sehingga jumlah ODP saat ini menjadi 5 orang,” jelas Wahidi.

Lanjutnya lagi Wahidi menjelaskan terkait dengan kasus PDP masih tetap 1 orang dan saat ini sedang berada di RSU Datu Beru Takengon Aceh Tengah.

“Sampai saat ini masih menunggu hasil Swab dari Balitbang Kemenkes RI,” sebut Wahidi.

Wahidi menghimbau kepada masyarakat agar tidaj jumawa dengan berkurangnya ODP di Bener Meriah.

“Bukan terus kita merasa aman, tetapi kita wajib mematuhi himbauan yang telah kita laksanakan selama ini, menjaga dan memperhatikan sekililing kita, mencegah lebih baik daripada mengobati,” tegas Wahidi.

Wahidi mengakui, masih ada warga yang masih meremehkan keadaan sekarang.

“Sebagian menganggap seakan tidak terjadi apa apa, tidak perduli, kita memantau di beberapa tempat dan lokasi sangat disayangkan masih tidak menghiraukan sekelilingnya,” tutup Wahidi. (Putra Mandala)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.