Nova Iriansyah Kepala Daerah Paling Responsif Tangani Covid-19

Banda Aceh | Lintasgayo.com – Pelaksana Tugas Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, menempati urutan ke-6 kepala daerah se Indonesia yang paling responsif dalam menangani pandemi virus korona (Covid-19).

Posisi Nova Iriansyah berada di urutan ke-6 dalam 10 besar daftar nama kepala daerah yang dinilai paling bagus responnya dalam menangani virus korona berdasarkan hasil survey yang dilakukan Indonesia Political Opinion (IPO).

Posisi Nova berada di atas Walikota Surabaya Tri Rismaharini, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

IPO yang berkantor di Jakarta Selatan itu dalam melakukan survei tersebut mengambil sampling di hampir 30 provinsi dan 135 desa di Indonesia dengan total 1.350 responden.

“Periode survei kami dari tanggal 8 sampai 25 Juni 2020 responden 1350 yang tersebar di 135 dari 30 provinsi di Indonesia,” bunyi rilis IPO, Selasa (7/7/2020).

Berikut ini daftar 10 besar kepala daerah dengan responsivitas terbaik dalam penanganan COVID-19 versi IPO

1. Anies Baswedan 62,6%

2. Ganjar Pranowo 60,1%

3. Sri Sultan Hamengkubuwono 54,3%

4. Ridwan Kamil 53,0%

5. I Wayan Koster 48,4%

6. Nova Iriansyah 45,2%

7. Tri Rismaharini 40,1%

8. Edy Rahmayadi 40,0%

9. Sehan Salim Landjar 37,7%

10. Khofifah Indar Parawansa 36,2%

Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto, menjelaskan Pemerintah Aceh di bawah komando Nova Iriansyah  sejak awal kemunculan virus korona di Wuhan, China, telah menetapkan langkah-langkah penanganan yang terkoordir di Aceh.

“Saat awal kemunculan Covid-19 pada awal Desember 2019 di Wuhan, Provinsi Hubei, China, Bapak Plt Gubernur Aceh segera menginstruksikan seluruh jajarannya untuk mengambil langkah-langkah penanganan yang tepat,” kata Iswanto. (PR/FG)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.