Kemenag Bener Meriah Salurkan Bantuan Korban Banjir Aceh Utara

Lhoksukon – Lintasgayo.com –  Sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat korban bencana banjir, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah  memberikan bantuan kepada korban banjir Kabupaten Aceh Utara. Rabu, 9/12/2020.

Bantuan tersebut berupa uang dan sejumlah paket berupa makanan dan pakaian layak pakai yang bersumber dari ASN di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah Drs H Hamdan MA saat penyerahan sembako mengatakan, berharap bantuan tersebut walaupun jumlahnya tidak terlalu banyak tetapi dapat meringankan dan membantu Keluarga Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara dan masyarakat sekitar yang terimbas musibah  banjir.

“Alhamdulillah, Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah dapat memberikan bantuan kepada para korban banjir, walaupun jumlahnya mungkin tidak terlalu banyak akan tetapi setidaknya kami telah berupaya untuk mengumpulkan bantuan dan meringankan beban korban banjir .” Tuturnya.

Semoga bantuan yang kami berikan dapat meringankan beban dan rasa bahagia bagi para korban banjir dan membuktikan bahwa umat muslim harus dapat saling membantu, memiliki rasa kepedulian dan meringankan beban warga yang terkena musibah. Tuturnya lagi.

Belasungkawa sedalam-dalamnya kami sampaikan untuk para korban bencana banjir  yang terjadi di 17 Kecamatan dari 27 Kecamatan di Wilayah Kabupaten Aceh Utara.

Sementara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara Salamina S Ag MA mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Keluarga besar Kankemenag Bener Meriah.

“Setiap kebaikan tidak dapat kami balas, hanya Allah SWT lah yang mencatat amal kebaikan kita semua. Tidak ada daerah yang tidak kena musibah tergantung umat-Nya bagaimana menyikapi musibah ini, semoga ke depan ada hikmahnya”.

Alhamdulillah, bantuan ini selanjutnya akan kami salurkan kepada keluarga Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara dan Masyarakat sekitar yang terimbas banjir.”tutup Salamina”

Turut Hadir dalam penyerahan bantuan Kasubbag TU H Yanto MPd, para Kasi dan Penyelenggara Zakat dan Wakaf serta perwakilan Kepala Madrasah mulai tingkat MI, MTs dan MA di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah dan Kasubbag TU, Para Kasi dan Penyelenggara Zakat dan Wakaf serta Kepala KUA Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara. (PR)

Comments are closed.