Redelong | Lintasgayo.com – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Bener Meriah melalui siswa kelas XI gelar pentas seni teater di salah satu ruang belajar madrasah setempat yang terletak di Lampahan, Kecamatan Timang Gajah. Kamis (8/4/2021).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah Drs H Hamdan MA ucapkan apresiasi terhadap kegiatan pentas seni teater monolog tersebut.
“Semoga kegiatan seperti ini terus dapat ditingkatkan setiap tahunnya, mari kita jadikan siswa berprestasi dan madrasah hebat,” pinta Drs Hamdan MA.
Sementara itu, dalam sambutannya Kepala Madrasah Aliyah Negeri 3 Bener Meriah Suprapto S.Ag menyampaikan, kegiatan ini nantinya dapat menjadi nilai positif untuk menampilkan kreativitas siswa.
“Kegiatan yang berlangsung semarak dan haru ini dilaksanakan sebagai bentuk penilaian akhir siswa atau ujian praktek untuk mata pelajaran seni budaya, serta menumbuhkan bakat siswa di bidang seni” ujar Suprapto S.Ag.
Suprapto SAg juga sampaikan ucapan terima kasih kepada guru mata pelajaran seni budaya Nur Hidayah SPd, dan sejumlah guru dan murid yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini.
Kegiatan yang dimulai pukul 09:00 WIB ini, siswa kelas XI MAN 3 menampilkan teater monolog dengan judul Laksamana Malahayati, Simponi Rencong Cut Nyak Dhien, Pilu Dibalik Dom Aceh, Gelora Cut Nyak Dhien, Inggit dan monolog kabungan berjudul kosong.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Kepala MTsN 4 Kasno SPd bersama sejumlah guru dan siswa, Guru MTsN 3 dan sejumlah siswa, serta sejumlah dewan guru dan staf TU MAN 3 setempat. (Al)
Comments are closed.