Kakankemenag Bener Meriah Ucapkan Selamat Hari Guru Nasional Tahun 2021

Redelong, | Lintasgayo.com – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah Drs Hamdan MA beserta jajaran mengucapkan selamat Hari Guru Nasional yang ke 76, 25 November Tahun 2021.

Hal ini disampaikan Hamdan dalam apel pagi di halaman kantor setempat. Kamis (25/11/2021).

Hamdan mengatakan, bahwa guru adalah pahlawan tanpa jasa, dan guru disamping pendidik adalah pengajar, dan juga merupakan orang tua yang menjadi panutan bagi masyarakat.

“Banyak tugas mulia yang di emban oleh guru, guru bekerja tanpa pamrih dengan segala kelebihan dan kekurangan,” ujar Hamdan yang pernah menjabat Kabid Urias dan Binsyar Kanwil Kemenag Aceh, dan Kakankemenag Aceh Tengah ini.

Pada kesempatan tersebut, Hamdan mengajak segenap pegawai di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah untuk mendokan guru agar diampuni dosa-dosanya. Bagi yang sudah wafat agar mendapat tempat yang terbaik, serta Allah bimbing keluarganya.

Hamdan juga mengungkapkan, bahwa saat bom atom jatuh meluluhlantakkan kota Hirosima dan Nagasaki, pemerintah Jepang bukan menanyakan berapa jumlah gedung yang rusak, namun berapa jumlah guru yang meninggal dan selamat.

“Ini menandakan bahwa peran guru sangat penting dalam mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara,” ujar Hamdan.

Dihadapan peserta apel, Hamdan juga mengajak untuk bangkit memfokuskan energi untuk semangat terhadap apa yang dikerjakan.

“Tidak saatnya lagi berleha-leha, kita harus bekerja keras, dan kerja tuntas, demi membersarkan lembaga” pinta Hamdan. (Fazri/Mhd)

Comments are closed.