Blangkejeren | Lintas Gayo – Sidang Paripurna DPRK Gayo Lues akhirnya menyetujui RAPBK menjadi APBK tahun 2014 sebesar Rp 714.689.412.778,00.
Pada sidang paripurna yang berlangsung pada sabtu malam 28/12/2013 di gedung utama DPRK setempat,sebelumnya dua fraksi yang ada dalam gedung dewan masing masing Fraksi Gabungan Karya Bersatu dan Frakasi Gabungan Amanah Bersama,pada pandangan akhirnya telah menyetujui RAPBK tersebut menjadi APBK,kemudian Ketua DPRK Ali Husin mempertanyakan kembali kepada seluruh anggota dewan,apakah menyetujui anggaran tahun 2014 tersebut,secara bulat seluruh anggota dewan setuju,kemudian ketua DPRK mengetuk palu.
Pada sambutannya ketua DPRK Ali Husin mengatakan walau anggaran tahun 2014 sudah disetujui,namun APBK ini akan segera dibawa ke Banda Aceh untuk mendapat verifikasi dari Gubernur Aceh.
“setelah nantinya APBK ini diverifikasi oleh Gubernur kami akan mengundang kembali saudara saudara anggota dewan,jajaran Pemkab dan para undangan lainnya.untuk menutup masa sidang tahun 2013 khususnya sidang Paripurna pengesahan qanun RAPBK menjadi APBK.
Adapun Anggaran Kabupaten Gayo Lues tahun 2014 adalah sebagai berikut.
Pendapatan Rp 714.689.412.778.00;
Belanja Rp 738.689.412.778.00;
Penerimaan pembiyaan daerah 0,00;
Pengeluaran pembiayaan daerah Rp 2.500.000.000.00;
Sisa lebih pembiyaan anggaran (silpa) 0,00; .(Alabaspos)