Takengen | LintasGayo : Kophy (Komunitas Photography) Gayo akan mengadakan pelatihan fotografy dasar, diperkirakan 50 pelajar di Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah, akan ikut serta dalam kegiatan ini.
Acara yang akan berlangsung di hotel Darussalam, Sabtu (20/04/2014) menurut panitia penyelenggara, merupakan acara yang pertama sekali diadakan Kophy Gayo.
“Walau baru pertama dilaksanakan Kophy Gayo, namun diharapkan kegiatan ini akan dilangsungkan dan dilanjutkan dengan agenda pelatihan lainnya. Kita akan membangkitkan kreativitas di bidang photography, dan kedepannya pelajar Aceh Tengah dan Bener Meriah lebih ahli dan berkembang di bidang ini” sebut Eel, Ketua Panitia.
“Kophy Gayo juga mempunyai agenda besar, akan ada Jambore Photography yang akan dilaksanakan di Takengen, September mendatang. Kita siapkan kawan-kawan untuk Jambore nanti, dan mudah-mudahan Kophy Gayo akan lebih maju lagi depannya setelah dilaksanakan platihan photography ini. Sebut Ketua Kophy Gayo, sebut Edi, ketua umum Khopy Gayo fotograper.
Dengan adanya pelatihan ini, Aceh Tengah dan Bener Meriah semakin berkembang generasi mudanya untuk mencintai seni memotret dan memiliki insting untuk menjadikan foto sebagai sebuah karya yang mampu berbicara, jelasnya. (Iqoni RS)