Menikmati Jantar Masam Jing Kuliner Khas Dataran Tinggi Tanah Gayo

Masam Jing, salah satu masakan khas Suku Gayo. Lintasgayo
Masam Jing, salah satu masakan khas Suku Gayo. Foto Irwan Yoga Lintasgayo.com

Lintasgayo – Dataran Tinggi Gayo atau lebih familiar disebut Takengon, menyimpan berbagai keindahan, selain keindahan alamnya yang berbukit dan berhawa sejuk, Tanoh Gayo juga menawarkan beragam kuliner masakan yang menjadi ciri khas daerah Takengon yang berhawa sejuk tersebut. Sepanjang mata Kopi Gayo sebagai komuditas andalan membentang luas menghiasi perkebunan masyarakat (Gayo Lut) Aceh Tengah.

Jika berkunjung ke kute takengon yang dingin Ini, tentunya belum lengkap jika tidak mencicipi kuliner khas gayo. Salah satunya  Caffé  Lut Tawar Resto Milik  Bobby WP Tarigan, SE.

Pemilik Café yang juga Ketua  KNPI Lut Tawar  ini, beralamat di teluk one-one jalan Takengon-Bintang, juga menyediakan masakan khas Dataran Tinggi Gayo lainnya.

Sejak beberapa tahun lalu, caffe lut tawar resto ini telah dijadikan tempat favorit bagi  masyarakat  dan wisatawan yang berkunjung ke  Takingon Aceh tengah. Kelebihan resto ini adalah dari Bumbu rempahnya yang khas.

Ditambah Cecah Gayo yang terbuat dari cabai rawit, bawang merah dan terasi, penambah nikmatnya sajian pelengkap kuliner Jantar Masam Jing sayur rebus pujuk  Jepang (Labu Siam).

Depik Goreng, ikan khas Danau Laut Tawar.

Jantar masam jing atau Sayur asam pedas ini di masak dengan ikan bawal atau ikan mujahir. Dipadukan dengan cecah terong anggur (terong belanda) atau sambal terong belanda beserta ikan depik didisen atau ikan rasbora yang di goreng, ikan ini merupakan ikan khas Danau Laut Tawar Takengon Aceh Tengah.

Nah beru bujang gayo, sambil menikmati kuliner yang lezat tadi. Kita juga akan disuguhi kopi arabika gayo dan pemandangan danau laut tawar yang tentunya akan ikut menggugah selera makan di kokasi kuliner Caffé Lut tawar resto .

Harga makanan yang dibanderol  di caffe Lut tawar restro juga cukup terjangkau, satu porsi ikan depik segar goreng hanya perlu merogoh kocek empat puluh ribu per porsinya. Untuk jantar asam jing atau sayur asam pedas, rakan beru bujang gayo hanya perlu menyiapkan dana sebesar tiga puluh ribu rupiah saja.

Beru bujang gayo, di Café lut tawar resto ini juga disediakan menu lainnya yang tidak kalah lezat dan tentunya tidak akan menguras kantong beru bujang gayo. Demikian One-one, 01/11/2020. (Kayu Kul/LG01)

Comments are closed.