Bebesen | Lintas Gayo – Teka-teki siapa yang akan duduk dari Dapil 4 akhirnya terjawab, setelah PPK Bebesen bekerja keras menyelesaikan perhitungan suara. Senin (21/4/2014) usai subuh, perhitungan suara untuk DPRK itu mampu diselesaikan PPK dan diikuti para saksi yang sudah sepekan melakukan penghitungan.
Dengan selesainya perhitungan suara di PPK Bebesen, maka siapa yang akan ke DPRK Aceh Tengah dari Dapil 4 ini sudah mulai bisa dipridiksikan, walau keputusan akhir nanti ada di pleno KIP Aceh Tengah yang dijadwalkan akan dilaksanakan hari ini, di Hotel Renggali Takengen.
Siapa saja dari Dapil 4 ini yang akan ke DPRK Aceh Tengah? Benarkah berita Lintas Gayo sepekan yang lalu (11 April 2014), 12 orang yang pernah duduk di DPRK Aceh Tengah akan kembali ke lembaga terhormat itu.
Catatan Lintas Gayo saat ini sudah ada 10 orang yang akan duduk kembali di DPRK . Hanya tinggal perebutan kursi ke 7 dan 8 dari Dapil 4 dan antara Nazar dengan Jafar dari PA. Apakah dalam perebutan kursi ke 7 dan 8 itu Yurmiza Putra (Winja) masuk di dalamnya, apakah Nazar lebih ungul dari Jafar?. Bagaimana dengan Hamdan dari Nasdem, Abubakar dari Golkar dan Iskandi (PBB)? (Tim LG)
Berita Terkait: PILEG