Redelong | Lintasgayo.com – Kasdim 0119/BM Mayor Inf Indra Syahputra menghadiri apel kesiapsiagaan bencana alam yang di gelar oleh pemerintah daerah melalui BPBD yang digelar di Lapangan Bola Kaki, Desa Bale Atu Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah. Rabu 11/11/2020
Bertindak Sebagai Inspektur Upacara Bupati Bener Meriah Tgk. H. Sarkawi, Komandan Upacara Pasi Intel Kodim 0119/BM Kapten Inf Arianto dan Peserta apel kesiapsiagaan terdiri dari unsur TNI, Polri, BPBD, Satpol PP, Dishub, Basarnas, Psc 119 serta Relawan.
Ditempat terpisah kepada media ini Komandan Kodim 0119/BM Letkol Inf Valyan Tayunis, yang disampaikan Kasdim Mayor Inf M.Indra Syahputra mengatakan bahwa upacara kesiapsiagaan Bencana Nasional sesuai Perundang – undangan yang berlaku di Negara Republik Indonesia ini.
“Baik dengan Undang Undang Pertahanan Negara maupun Undang Undang TNI jelas menyebutkan bahwa Pasal 10 UU RI Nomor 3 Tahun 2002 serta Pasal 6 dan 7 UU RI Nomor 34 Tahun 2004,” ungkap Mayor Indra.
Menjelaskan dan menempatkan TNI pada posisi membantu instansi lain sesuai permintaan. Hanya saja, Presiden selaku pemegang kekuasaan tertinggi atas Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara dapat mengerahkan TNI dalam keadaan memaksa untuk kemudian dimintakan persetujuan dari DPR RI.
Termasuk pengerahan TNI untuk menanggulangi akibat bencana alam yang membutuhkan penanganan cepat dan TNI disiapkan untuk melaksanakan operasi militer selain perang seperti penanggulangan bencana alam yang ada di didalam wilayah NKRI ini. Tegasnya.
“Kita berharap agar wilayah Kabupaten Bener meriah tidak lagi kedatangan bencana alam Karena itu, penataan ulang peran dan tanggung jawab setiap badan atau instansi dalam penanggulangan bencana alam perlu pemikiran untuk kita antisipasi bersama., ” Pinta Kasdim.
Tujuannya dari Apel Kesiapsiagaan ini agar secara keseluruhan upaya menjadi optimal demi terbebasnya rakyat dari bencana yang akibatnya dapat mengalami trauma yang berkepanjangan,” Pungkasnya.
Seperti kita ketahui bahwa Bener Meriah ini memiki kondisi geografis, geologis, hidrologis dan demografis yang memungkinkan terjadinya bencana baik yang disebabkan oleh faktor alam dan faktor non alam serta faktor manusianya yang mana kita harus selalu siap siaga. Tutupnya.(Putra Mandala/FG)
Comments are closed.