Tipe-Tipe Politisi Indonesia Yang Buruk

Oleh: Husaini Muzakir Algayoni*
Tipe Part I
Politisi banyak omong tapi tidak pernah bekerja
Politisi banyak menghina tapi tidak pernah memuji
Politisi banyak uang tapi tidak pernah puas
Politisi banyak ide tapi tidak pernah bermanfaat
Politisi memikirkan jabatan tapi tidak pernah memikirkan generasi
Politisi memikirkan isi dompet tapi tidak pernah memikirkan isi hati rakyat
Politisi yang suka ngawur, tidur dan study tour
Dan tentu saja ulah politisi kita
Politisi yang suka korupsi dana-dana proyek
Buruk sekali bahkan sangat buruk.
Tipe Part II
Politisi Partai Islam
Kau membawa nama dan simbol Islam
Kau membawa semangat dan jihad Islam
Kau membawa umat dan generasi Islam
Kauhanya membawa dan membawa demi kepentinganmu
Kepentinga apa yang kau inginkan dari nama dan simbol-simbol Islam tersebut ?
Hah dibalik itu semua kalian hanya mementingkan
Perut kalian, kelompok kalian dan tawaran jabatan yang kalian inginkan
Hah para politisi omong kosong lah kalian semua.
Tipe Part III
Politisi kebanyakan mengisi otak tapi lupa mengisi hati
Karena dalam otak hanya ada uang, money dan fulus.

*Penulis: Kompasianer dan Kolumnis LintasGayo.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.