Redelong | Lintas Gayo : Bupati Kabupaten Bener Meriah Ruslan Abdul Gani memimpin rapat koordinasi rapat koordinasi dukungan kelancaran penyelenggaraan pemilihan umum legeslatif tahun 2014, Selasa (11/3/2013) kemarin di oproom Sekretariat daerah setempat.
Turut hadir dalam rapat koordinasi tersebut, Ketua DPRK Bener Meriah M. Nasir. AK, Sekretaris Daerah Bener Meriah Drs. T. Islah, Msi, Kapolres Bener Meriah AKBP. Cahyo Utomo, Dandim 0106 Aceh Tengah/Bener Meriah Letkol (INF) Lalu Habiburrahim. WD, S.IP, Kajari Simpang Tiga Redelong Bambang Cakra, SH.MH, perwakilan MPU Bener Meriah, Asisten Pemerintahan Setdakab Bener Meriah Armiya. SE. MM, Kepala Dinas Kesbangpol, Kasatpol PP, Para Kabag sekretariat daerah Bener Meriah, KIP, Panwaslu, serta sejumlah undangan lainnya.
Rapat yang dipimpin langsung oleh Bupati Bener Meriah Ruslan Abdul Gani itu membahas tentang langkah-langkah serta kendala apa saja yang dihadapi sebelum dan menjelang diselenggarakannya pemilu legeslatif tahun 2014.
“Saya berharap kita semua selaku penyelenggara di daerah ini dapat mensukseskan penyelenggaraan tahapan pemilu legeslatif tahun 2014 ini secara damai, aman, dan demokratis, serta mengedepankan prinsip-prinsip langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil,”kata Bupati Bener Meriah itu. (Humas Setdakab Bener Meriah)