Sekda Tinjau Lokasi Program Ketahanan Pangan Gajah Putih

Redelong | Lintasgayo.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Drs. Haili Yoga, M.Si bersama Kapolres AKBP Siswoyo Adiwijaya, S.IK beserta Kepala Dinas PMK Kabupaten Bener Meriah drh. Sofyan meninjau dan mengecek langsung lokasi program ketahanan pangan di Kampung Umah Besi Kecamatan Gajah Putih, Selasa, (30/6/2020).

Disela-sela kunjungan tersebut Sekda Drs. Haili Yoga, M.Si mengatakan, tempat ini merupakan salah satu lokasi yang akan dikunjungi oleh Kapolda Aceh.

“kepada masyarakat Umah Besi kita mengapresiasi dan terimahkasih atas semua ini, dan ini adalah salah satu bentuk kepedulian masyarakat kita dalam mendukung Program Ketahanan Pangan,” sebut Haili.

Menurut Halili, Program Ketahanan Pangan yang digaungkan oleh Pemerintah pada saat ini sangat penting dalam situasi seperti sekarang ini karena dengan memperkuat atau memperbanyak sektor pertanian, perikanan, perkebunan.

“pada intinya adalah, area pekarangan kita, tidak boleh ada yang kosong atau terlantar,” jelas Haili Yoga.

Dalam kesempatan itu juga Haili Yoga mengajak masyarakat untuk memanfaatkan lahan yang ada. “Mari kita memanfaatkan setiap jengkal tanah atau potensi yang ada di lingkungan kita, apakah itu membuat kolam ikan, lahan untuk pertanian, atau beternak semua harus dapat dimaksimalkan,” harapnya.

“Kita tidak tahu kapan pandemi Covid-19 ini akan selesai, bulan depan, tahun depan bahkan bisa saja lebih, oleh sebab itu kita harus mempersiapkan diri untuk ketahanan pangan, kita harus antisipasi terhadap kebutuhan pangan kita agar kita dapat bertahan menghadapi Covid-19 ini.” Terangnya.

Kemudian kata Haili Yoga, lokasi yang terletak di Kampung Umah Besi ini luasnya kurang lebih 25 hektar yang dikelola oleh BUMK Kampung Umah Besi dan akan ditanami dengan Komoditas Tanaman Pangan yang nantinya direncanakan akan dikunjungi oleh Kapolda Aceh.

Dalam peninjauan tersebut Sekda Drs. Haili Yoga, M.Si bersama rombongan juga mengecek BUMK Budidaya Ikan dan Posyandu Genap Mufakat yang berada di kampung tersebut.

Pada saat kegiatan tersebut Sekertaris Daerah, Kapolres dan Kadis Pemberdayaan Masyarakat Kampung tersebut disambut langsung oleh unsur Forkopimcam Gajah Putih, Reje beserta aparatur Kampung, para pengurus BUMK, tokoh masyarakat serta sejumlah warga setempat. (Putra Mandala/Ihfa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.