Banda Aceh | Lintas Gayo – Mahasiswa Jurusan S1 Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Ar-Raniry Banda Aceh memiliki cara yang berbeda menyambut mahasiswa baru bukannya di plonco, malah mereka dibekali orientasi perpustakaan sebagai salah satu materi dalam orientasi jurusan yang dilaksanakan di Pusat Perpustakaan UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Minggu (31/8/2014).
Ketua umum Himpunan Mahasiswa Jurusan S1 Ilmu Perpustakaan UIN Ar-raniry, Khaira Mulia menjelaskan bahwa pada saat orientasi pengenalan akademik dan kemahasiswaan (OPAK) UIN Ar-Raniry kepada mahasiswa baru, tentunya merupakan salah satu kesempatan untuk memperkenalkan perpustakaan kepada mahasiswa baru.
“Pada saat pengenalan kampus kepada mahasiswa baru, merupakan salah satu kesempatan untuk memperkenalkan perpustakaan kepada mahasiswa baru, bahkan menjadi salah satu syarat khusus untuk mahasiswa baru jurusan ilmu perpustakaan,” katanya.
Dalam kesempatan itu, kepala pusat perpustakaan UIN Ar-raniry Banda Aceh, Abdul Manar, S.Ag, S.IP;M.Hum menjelaskan bahwa sebenarnya kegiatan orientasi seperti ini merupakan cerminan serta tujuan dari pelaksanaan OPAK yang sebenarnya.
“Kita sangat menyambut baik kehadiran para mahasiswa baru, dan ini merupakan sesuatu dari tujuan orientasi kampus itu sendiri yaitu membantu mahasiswa baru agar memiliki pandangan tentang arah belajar dan menjadikan perpustakaan sebagai salah satu ‘ikon’ dari kampus.”kata Abdul Manar saat didampingi ketua jurusan S1 Ilmu Perpustakaan, Nurhayati Ali Hasan, M.Lis, Minggu (31/8) di ruang baca perpustakaan UIN Ar-Raniry.
Lebih lanjut, ia menjelaskan “bahwa orientasi perpustakaan sangat bermanfaat bagi mahasiswa baru untuk memperkenalkan fitur perpustakaan yang tidak hanya sekedar sebagai tempat menyediakan informasi atau buku saja,” tambahnya.